PHILIPPURWOKO: 5 trik mantap tingkatkan performa saat main Game berat

Sabtu, 06 Januari 2018

5 trik mantap tingkatkan performa saat main Game berat


Dengan Android kita bisa main ribuan game dengan jenis / genre yang berbeda - beda. Mulai dari game ringan, offline, sampai game online dengan graphics yang menyerupai kenyataan. Banyak sekali pengguna Android di dunia menggunakan untuk main Game sebagai hobi/kesenangan. Apalagi jika anda sudah kecanduan game online. Karena main game memang sangat mengasikkan.
Jika kita main game dengan kualitas graphic low tentunya sangat ringan, berbeda dengan game yang kualitas graphic tinggi. Android anda pasti pernah lag, lambat, force close, atau bahkan hang saat main game berat. Itu karena Hp anda tidak memenuhi kriteria spesifikasi minimum yang diperlukan untuk main game tersebut. Jadi anda harus membeli Hp yang baru yang lebih bagus, dan itu mahal harganya.
Tetapi jangan frustasi, berikut akan saya berikan trik mantap untuk tingkatkan performa saat main game berat, dan ini tanpa biaya daripada beli HP baru.

Berikut menurut Wikipedia :

Grafik (dari bahasa Yunani γραφικός graphikos, "milik gambar") adalah gambar atau desain visual pada beberapa permukaan, seperti dinding, kanvas, layar, kertas, atau batu untuk memberi informasi, ilustrasi, atau hiburan. Dalam penggunaan kontemporer, ini mencakup: representasi data bergambar, seperti dalam desain dan pembuatan dibantu komputer, dalam typesetting dan seni grafis, dan perangkat lunak pendidikan dan rekreasi. Gambar yang dihasilkan oleh komputer disebut grafis komputer. Contohnya adalah foto, gambar, garis seni, grafik, diagram, tipografi, angka, simbol, desain geometris, peta, gambar teknik, atau gambar lainnya. Grafik sering menggabungkan teks, ilustrasi, dan warna. Desain grafis bisa terdiri dari pemilihan, pembuatan, atau susunan tipografi yang disengaja sendiri, seperti brosur, selebaran, poster, situs web, atau buku tanpa elemen lainnya. Kejelasan atau komunikasi yang efektif mungkin menjadi tujuan, keterkaitan dengan unsur budaya lain dapat dicari, atau hanya, penciptaan gaya yang khas. Grafis bisa bersifat fungsional atau artistik. Yang terakhir ini bisa menjadi versi rekaman, seperti foto, atau interpretasi oleh ilmuwan untuk menyoroti fitur penting, atau artis, dalam hal ini perbedaan dengan grafis imajiner menjadi kabur.
(Diterjemahkan ke Bahasa Indonesia dengan Google Translate)
Lihat yang asli atau Klik di sini

OK, setelah mengetahui apa itu Graphic, langsung saja triknya :


1. Gunakan Greenify

Greenify adalah aplikasi yang dapat melakukan hibernasi terhadap aplikasi yang mungkin berjalan di latar belakang dan memenuhi kapasitas RAM. Dengan begitu, RAM yang tadinya penuh menjadi lebih longgar. Sehingga mengingkatkan performa

2. Gunakan Seeder

Jika anda menggunakan HP versi android 4.1.2 atau ke bawah, spesifikasi RAM 512 MB. Anda pasti sering lag bahkan force close saat main game berat. Seeder dapat meningkatkan performa anda, cara menggunakannya juga sangat mudah. (Syarat : HP sudah di ROOT)


3. Gunakan Gltools
Ini adalah solusi yang sangat baik jika anda suka main game berat dan HP anda sering force close. Karena Gltools dapat mengurangi kualitas Graphic game dan menginkatkan performa HP sangat tinggi. (Syarat HP sudah di ROOT)
GLTools
Aplikasi Graphic Optimizer
Bisa didapatkan di Play store


4. Install TWEAK

Jika hp anda sanat lag dan berat saat main game, anda bisa install TWEAK agar dapat meningkatkan HP anda. Ada dua cara untuk install TWEAK. Yang pertama dengan edit file build.prop dan cara kedua flash via Recovery. (Syarat HP sudah di ROOT)

5. Gunakan custom ROM

Ini yang paling mantap dan sangat disarankan. Karena dengan install custom ROM, kita bisa install TWEAK sekaligus dan tingkatkan performa jauh lebih tinggi. Selain menambah performa, Custom ROM juga dapat memperindah tampilan atau anda bisa menyesuaikan dengan keinginan anda sendri tanpa batas. (Syarat HP sudah di ROOT dan terinstall Custom Recovery)

Sekedar sharing pengalaman saya sendiri .
HP : Smartfren Andromax C
Versi Android : Jellybean (4.1.2)
RAM : 512MB
Internal : 1,7 GB
CPU : ARMv7 (1Ghz)

Untuk kondisi awal, saya main COC saja mau link account sering Force Close. Tapi setelah install custom ROM saya bisa main game besar. Game paling berat yang sudah pernah saya mainkan pake HP itu Asphalt 8

Bagi anda pecinta game, anda tidak harus beli HP baru untuk main game berat. Kecuali game itu memang sangat berat dan tidak bisa diinstall di HP anda. Anda bisa gunakan Custom ROM agar performa jauh lebih tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sedang Populer